Rabu, 25 Februari 2009

Energi yang sering digunakan

Orang lebih suka menggunakan energi listrik karena energi listrik manfaatnya sangat banyak dan lebih praktis dalam penggunaannya.
Energi listrik dapat diubah menjadi energi cahaya.
contohnya: lampu penerangan jalan, lampu rumah, dan lampu belajar

Energi listrik dapat diubah menjadi energi bunyi.
Contoh : radio, pengeras suara, dan televisi.

Energi listrik dapat diubah menjadi energi panas.
Contoh : rice cooker, solder, dan setrika listrik.

Energi listrik dapat diubah menjadi energi gerak.

Contoh : kipas angin, mesin cuci, dan pompa air.

Kita harus hemat menggunakan energi listrik.
Semakin banyak pemakaian listrik, semakin banyak uang yang harus dibayarkan.

Kita tidak boleh boros dalam menggunakan energi listrik.
Kita harus mematikan lampu yang sudah tidak dgunakan.
Kita harus mematikan televisi yang sudah tidak ditonton.

Latiahan Soal.
1. Benda yang menghasilkan energi panas ... .
A. kipas angin
B. lilin
C. kompor
2. Radio menghasilkan energi ... .
A. cahaya
B. listrik
C. bunyi
3. Benda yang menghasilkan cahaya adalah ... .
A. senter
B. radio
C. gitar
4. Memasak menggunakan energi ... .
A. panas
B. bunyi
C. gitar
5. Pada setrika energi listrik diubah menjadi energi ... .
A. panas
B. bunyi
C. cahaya
6. Sumber energi yang dapat digunakan untuk menyalakan ... .
A. lilin
B. televisi
C. lampu tempel
7. Gitar adalah sumber bunyi yang .... .
A. dipukul
B. dipetik
C. ditiup
8. Termasuk sumber enrgi panas alami adalah ... .
A. kayu bakar
B. kompor
C. rice cooker
9. Manfaat utama telepon adalah ...
A. alat komunikasi
B. untuk gaya
C. kemewahan
10. Alat yang mengubah energi lisrik menjadi energi bunyi adalah ... .
A. solder
B. televisi
C. cahaya
11. Lilin menghasilkan energi ... .
A. suara
B. bunyi
C. cahaya
12. Di daerah pedesaan yang belum ada listrik sebagai sumber energi panas yang sering
digunakan adalah ... .
A. kayu bakar
B. senter
C. minyak tanah.
13.





Tidak ada komentar:

Posting Komentar